Dalam buku Inspiring Traveling: Story of Travelers ini kita disuguhi pesona negeri tercinta Indonesia. Kita diajak menelusuri keelokan Anambas, menyaksikan keindahan Makasar, menjelajahi pegunungan Karst Rammang-Rammang, hingga mengintip ujung genteng, mutiara tersembunyi di Sukabumi. Menapaktilasi jejak peradaban Islam di Spanyol, mengikuti cerita haji di masa pandemi dan lain-lain.
Buku ini berbicara lengkap tentang kepariwisataan dan perjalanan, dua hal yang saling melengkapi dan mempengaruhi. Adapun bahasan seperti usaha perjalanan, pelayanan, pemesanan hotel, pelayanan-pengurusan dokumen perjalanan, MICE (meeting, incentive, convention dan exhibition), dan soal-soal transportasi dalam kepariwisataan.